Monday 19 December 2016

TEKNIK DASAR MELAYANI PESANAN MAKANAN DAN MINUMAN DI KAMAR TAMU



TEKNIK DASAR MELAYANI PESANAN MAKANAN DAN MINUMAN DI KAMAR TAMU
Para   tamu hotel disamping dapat membeli dan menikmati makanan dan minuman di restaurant atau bar juga dapat menikmati di kamar sendiri, karena itu para tamu dapat memesannya melalui room service. Pesanan makanan melalui room service pada umumnya ada dua cara :
1.                   Cara Tertulis
Para tamu dapat memesan makanan dan minuman dengan cara menuliskannya pada menis list yang telah disediakan. Cara ini biasanya digunakan untuk makan pagi dengan menggunakan breakfast menu (Door Knob Menu). Berdasarkan atas pesanan yang tertulis di menu list, order takeer lalu mencatatnya ke dalam order pad.



2.                   Cara Lisan
Tamu dapat memesan makanan dan minuman dengan cara langsung ke room service melalui telepon. Pesanan melalui telepon diterima dan dicatat oleh order-taker dengan sebagaimana mestinya, di dalam order pad. Dimana cara tersebut adalah :
a.                   Duplicate checking system (rangkap dua)
Pencatat pesanan dalam order pad dibuat rangkap dua.
Rangkap pertama (aslinya) digunakan untuk mengambil pesanan makanan di kitchen atau pesanan minuman di bar, sedangkan rangkap kedua dikirim ke cashier (kasir) untuk dibuat rekening makanan dan minuman.
b.                  Triplicate checking system (rangkap tiga)
Dalam cara ini order pad dibuat rangkap tiga. Rangkap pertama dan kedua sama seperti diatas, sedangkan rangkap keetiga dipakai oleh waiter dalam mempersiapkan alat-alat yang diperlukan untuk menyajikan makanan dan minuman.

Selain cara di atas, terdapat pula cara yang biasa dilaksanakan di room service di dalam mengambil pesanan tamu melalui telepon adalah :
a.                    Menerima dan menjawab telepon tamu
Hal ini harus dilakukan secara sopan, jelas dan benar.
b.                   Membantu tamu apabila diperlukan
Apabila diminta oleh tamu, berikanlah keterangan seperlunya secara jelas dan benar. Tawarkanlah makanan dan minuman secara sopan, jangan memaksa.
c.                    Mencatat pesanan tamu
Pesanan tamu harus ditulis secara jelas, benar dan lengkap di dalam order pad.
d.                   Memeriksa kembali pesanan
Untuk menghindari kesalahan hendaknya  baca kembali apa yang ditulis ke hadapan tamu. Perbaiki apabila ada kesalahan. Setelah itu order pad lalu dicap pada time stamp dan kemudian diberikan kepada waiter.

1 comment:

  1. mau nanya ka kalau nama nama singkatan makanan di restoran atau hotel apa ya ?

    ReplyDelete