CARA MEMASANG ROK MEJA (LAYING THE TABLE CLOTH)
Jenis dan ukuran meja yang terdapat di ruang makan adalah :
1.
Square table (meja persegi empat)
Meja
ini mempunyai dua ukuran, yaitu :
a.
76 cm persegi untuk 2 orang
b.
1 m persegi untuk 4 orang.
2.
Round table (meja yang bulat)
Meja
ini mempunyai dua ukuran, yaitu :
a.
m untuk 4 orang
b.
1,5 cm untuk 8 orang
3.
Rectangular table (meja persegi panjang)
Meja
ini mempunyai ukuran 137 cm x 76 cm untuk 4 orang
Jenis-jenis meja diatas, biasanya dilengkapi dengan molleton (taplak meja
yang tebal) dan table cloth (taplak meja) yang cocok seperti :
1.
Table cloth berukuran 137 cm x 137 cm untuk meja berukuran
76 cm2 atau meja bulat berdiameter 1 m.
2.
Table cloth berukuran 183 cm x 183 cm untuk meja
berukuran 1 m2 atau meja bulat dengan diameter 1,52 m.
3.
Table cloth berukuran 183 x 137 cm untuk meja persegi
empat dengan ukuran panjang dan lebar 137 cm x 76 cm.
Tetapi sering kita jumpai pada ruang makan seperti coffee shop, mejanya
hanya dilengkapi dengan table mats,tanpa table cloth.
Hal-hal yang perlu diperhatikan sebelum memasang taplak meja (laying a
table cloth).
1.
Meja beserta kursinya harus sudah diatur pada
tempatnya.
2.
Atas meja harus dibersihkan.
3.
Meja harus dipasang pada tempat yang rata sehingga
tidak bergoyang.
4.
Pasanglah molleton (taplak yang tebal) diatasnya.
5.
Letakkanlah taplak meja yang tidak terbuka (unfolded
table cloth) secara memanjang dan menyilang di atasnya.
6.
Ambillah lipatan paling atas yang terbalik (inverted)
diantara ibu jari dan telunjuk serta lipatan yang menyendiri antara telunjuk
dari jari tengah. Lipatan paling bawah yang menyendiri dibiarkan.
7.
Angkatlah table cloth tersebut dan lemparkan lipatan
paling bawah yang menyendiri itu sampai ke ujung meja.
8.
Lepaskan lipatan paling atas yang terbalik (inverted)
yang terletak antara ibu jari dan telunjuk serta tariklah lipatan yang
menyendiri yang terletak diantara telunjuk dan jari tengah secara perlahan-lahan
ke arah kita (yang memasang taplak tersebut).
9.
Goyangkan taplak meja tersebut secara pasti pada saat
menariknya dan hal tersebut akan lebih mudah membuka lipatan table cloth
tersebut.
Tetapi
pada meja yang panjang cara ini berbeda dimana harus dilakukan oleh dua orang.
a.
Letakanlah table cloth itu pada salah satu dari ujung
meja dan tepi dari cloth menghadap ke bawah.
b.
Bukalah taplak tersebut dan secara pasti berada pada
tengah meja dan akhirnya buanglah pada kedua ujungnya.
c.
Tarik taplak tersebut kencang dengan mempergunakan
kedua tangan.
d.
Angkatlah taplak secara jalas pegang kuat-kuat dan
bukalah lipatan tengah taplak itu.
e.
Letakkan cloth diatas meja dengan lipatan tengah berada
di tengah-tengah meja.
No comments:
Post a Comment